Sabtu, 11 Juni 2016

MAKNA USIA 17 TAHUN | SWEET SEVENTEEN

Usia 17 Tahun adalah suatu fase dimana menjadi ukuran titik balik kedewasaan untuk masyarakat pada umumnya. Pada usia 17 tahun, seorang remaja akan mulai disuruh memilih dan menentukan jalan kehidupannya. Meskipun demikian, peran orang tua sangat diperlukan pada usia 17 tahun ini. Remaja dengan umur 17-an adalah saat dimana mengalami pertengahan pubertas pertama. Saat inilah pembentukan karakter terjadi.

Waktu adalah sesuatu yang sangat sederhana tetapi berharga. Waktu adalah sesuatu yang paling konsisten. Akan terus maju tak akan pernah bisa mundur.


Tentu anda merasakan sendiri bahwa usia 17 tahun adalah masa di mana senangnya bermain. Sering berpikir pendek, kalau kata Bang Haji darah muda adalah darahnya para remaja.

Tapi di samping itu, pada usia 17 tahun, kita sudah mulai ada beberapa pertimbangan dalam melakukan sesuatu. Itu adalah salah satu usaha (sadar ataupun tidak) dalam pencarian jati diri.

Jadikanlah usia 17 tahun sebagai pemupuk, penanam untuk masa depan kelak. Usia 17 tahun adalah usia paling memiliki potensi. Semoga adik-adik yang masih berusia 17 tahun bisa menggunakan fase ini sebagai bekal untuk meraih kebahagiaan dunia dan akhirat.






Tidak ada komentar:

Posting Komentar